Selasa, 20 Januari 2015

SKRIPSI BAB III METODOLOGI PENELITIAN



BAB III
METODOLOGI PENELITIAN

3.1        Pendahuluan
Metodologi penelitian ini merupakan langkah-langkah kerja yang perlu dilakukan agar penyusunan skripsi menjadi lebih mudah. Metodologi yang digunakan dalam penyusunan skripsi ini adalah pengumpulan data.  Data-data yang dikumpulkan kemudian dilakukan identifikasi masalah dan kebutuhan, serta cara kerja dan ruang lingkup sistem yang akan dibuat.
Penelitian merupakan rangkaian kegiatan ilmiah dalam rangka pemecahan suatu permasalahan.  Fungsi penelitian adalah mencarikan penjelasan dan jawaban terhadap permasalahan serta memberikan alternative bagi kemungkinan yang dapat digunakan untuk pemecahan masalah.  Penjelasan dan jawaban terhadap permasalahan itu dapat bersifat abstrak dan umum sebagaimana halnya dalam penelitian dasar dan dapat pula sangat kokret dan spesifik seperti biasanya ditemui pada penelitian.

3.2       Kerangka Kerja
            Kerangka kerja diperlukan dalam acuan langkah-langkah mengerjakan suatu penelitian dengan membuat sebuah tahapan metodologi penelitian untuk mengerjakan skripsi sehingga tidak terjadi kerancuan selama pengerjaan skripsi dan hasil yang dicapai menjadi lebih maksimal.  Kerangka kerja pada penelitian ini dapat dilihat pada Gambar 3.1  di bawah ini.










 


























Gambar 3.1 Kerangka Kerja Penelitian




3.3       Uraian Kerangka Kerja
Berdasarkan kerangka kerja pada Gambar 3.1 maka masing-masing langkahnya dapat diuraiakan sebagai berikut ini :

1.      Identifikasi masalah dan Sumber Masalah
Sistem informasi yang selama ini di Semenanjung Televisi (STV)  selama ini belum dapat menyebarkan berita/informasi yang di liput oleh wartawannya, sehingga informasi yang di olah dan disajikan Semenanjung Televisi (STV) belum menyebar secara luas. Hal ini disebabkan belum tersedianya fasilitas yang mendukung hal tersebut terjadi, misalnya ketersedian website sebagai sarana penyebaran informasi/berita STV.
a)         Identifikasi Data
1)        Mencari berita/informasi dilapangan oleh wartawan dengan mengumpulkan berita yang akurat dan terpercaya.
2)        Wartawan menyerahkan berita /informasi di lapanga ke pimred.
b)        Indentifikasi Informasi
1)   Wartawan membuat narasi kejadian dilapangan dalam bentuk berita.
2)   Wartawan menyerahkan visual kejadian dilapangan ke bagian editing, untuk di proses menjadi sebuah berita siap di tayang.

2.      Analisa Permasalahan
Tahapan analisa permasalahan adalah tahap dimana penulis harus menemukan cara memahami masalah yang telah dirumuskan.  Dengan memahami permasalahan yang akan diteliti maka masalah yang akan timbul adalah bagaimana merancang dan mengimplementasikan sistem informasi pada Semenanjung Televisi  jalan tiban 1   Kecamatan Sekupang Kota batam.

3.      Menentukan Tujuan
            Menentukan tujuan adalah  Merancang dan menghasilkan website sistem informasi yang dapat memberikan  informasi secara cepat dan up to date sistem Informasi elektronik pada Semenanjung televisi (STV) berbasis website mengunakan pemodelan waterfall. Website sebagai sarana koordinasi antara konributor dan pimpinan redaksi. Website yang memiliki fasilitas interaksi dengan pengguna, sehingga pimpinan redaksi  (pimpred) dapat mengambil informasi berita di lapangan.

4.      Studi Kepustakaan
Studi kepustakaan yang digunakan penulis adalah literatur, literatur yang dimaksud  adalah literatur yang digunakan untuk  mendapatkan suatu cara atau prosedur yang akan digunakan dalam merancang sistem informasi berita elektronik di semenanjung TV.   Sumber literatur didapatkan dari jurnal, proceeding dan buku-buku yang membahas tentang   penerapan sistem informasi, sistem informasi website, Judul buku dan alamat situs di internet yang dijadikan sebagai sumber literatur, akan dilampirkan pada daftar pustaka di akhir skripsi ini.

5.      Pengumpulan Data
Pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini bertujuan untuk memperoleh data yang dibutuhkan. Beberapa metode pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah :
1.      Metode wawancara
Metode wawancara ini dilakukan langsung terhadap pimpinan redaksi (pimred). 
2.      Metode Kepustakaan
Metode ini untuk mengumpulkan data dan informasi tentang literatur dan pedoman dalam perancangan dan implementasi sistem informasi berita elektronik sebagai pendukung dalam penelitian ini.
3.      Metode dokumentasi
Medode yang digunakan adalah waterfaall Metode dengan mencari buku-buku, proceeding, dan jurnal  yang berkaitan dengan penjabaran tentang sistem informasi.

6.      Analisa Data
            Analisa data merupakan cara untuk merancangan dan mengimplementasikan sebuah sistem berdasarkan data-data yang didapat

7.      Perancangan Sistem 
Perancangan sistem merupakan sebuah metode penggambaran desain sistem yang akan dibangun dimulai dari desain proses-proses yang terjadi sampai dengan desain tampilan antarmuka untuk sistem, berikut perancangan sistem, program dan dabase yang penulis gunakan :
a)         Model perancangan sistem menggunakan :
Pemodelan warterfall
b)        Perancangan pemrograman dan database menggunakan :
1)      Database My-SQL
2)      Management System (DBMS)
3)      PHP
c)         Desain Input
d)        Disain Output

8.      Pengujian Sistem
Tahap pengujian sistem dilakukan untuk mengamati sejauh mana sistem yang dibangun dapat mempermudah dan memberikan informasi berita/informasi  di kota Batam. Tahapan awal dari pengujian sistem ini dimulai dari pengguna mencoba untuk menginputkan data-data yang terdapat pada sistem, selanjutnya sistem menghasil proses keluaran yang diharapkan dalam memudahkan dalam proses penyimpan data di  STV) kota Batam.

9.      Kesimpulan dan Saran
Kesimpulan dan saran yang dilakukan adalah melihat sejauh mana sistem yang telah dirancang dan dibangun dapat membantu  pencarian berita/informasi di dilapangan oleh wartwan Semenanjung Televisi (STV) kota Batam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar